Manggis Buah Manis Kaya Manfaat

Pohon manggis merupakan jenis pohon hijau yang berasal dari daerah tropika  yaitu semenanjung Malaya kemudian menyebar ke seluruh wilayah Indonesia. Pohon Manggis memiliki tinggi 7 hingga 25 meter dengan buah berwarna merah ungu ketika matang dan berwarna hijau ketika belum matang. Tanaman manggis dengan buah berbentuk bola ini memilki daging buah yang teksturnya cair, berwarna putih serta rasa asam manis.  Manggis dengan nama ilmiah garcinia mangostana ini mengandung aneka vitamin dan serat yang sangat bermanfaat bagi system kekebalan tubuh pada manusia. Vitamin yang terkandung dalam manggis adalah vitamin C dimana vitamin tersebut memiliki sifat antioksidan yang mampu meningktakan fungsi sel dan dapat mengurangi resiko penyakit pada manusia.
Buah manggis biasanya panen pada bulan November hingga maret namun seringkali petani manggis menunggu keajaiban karena adanya kondisi hujan serta cuaca yang tiba tiba panas.  Buah Manggis ini mampu hidup hingga ratusan  tahun di alam bebas  lho! Kini buah manggis selalu dicari karena aneka kandungan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan, tak hanya buahnya saja namun kulit luar manggis juga kaya akan manfaat. 
Buah ini juga disebut sebagai buah ratu victoria yang sangat faforit juga dijuluki superfruit karena zat antioksidan yang sangat banyak. Buah ini memiliki manfaat mencegah kanker, menurunkan berat badan, menurunkan kadar gula darah, meningkatkan system kekebalan tubuh serta menjaga kesehatan kulit. Perlu diingat ya jika kita ingin mendapatkan khasiat dari buah manggis ini maka kita harus mengkonsumsi dengan takaran yang pas dan tepat. 
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Current Molecular Medicine  mengatakan bahwa ditemukan zat yang dapat mencegah berkembangnya sel kanker yaitu salah satunya buah manggis. Kandungan berupa Xanthone mampu melawan pertumbuhan sel kanker pada usus, payudara dan perut. Selain itu kandungan tersebut mampu mengontrol kadar gula dalam darah.  Bagi kalian yang ingin diet atau menurunkan berat badan, buah ini bisa menjadi salah satu solusinya ya. Bagi penyuka buah ini, tentu mengkonsumsinya dapat meningkatkan kekebalan tubuh juga meningkatkan kesehatan kulit. Nah , ternyata buah ini kaya manfaat ya. Tak rugi jika mengkonsumsinya! Yuk jaga kesehatanmu dengan makan buah! 

0 Response to "Manggis Buah Manis Kaya Manfaat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel