Wisata Kebun Sidoluhur Sleman

Wisata Kebon Sidoluhur merupakan wisata dengan mengusung tema taman rekreasi dan Budaya. Wisata ini bisa dijadikan destinasi wisata yang akan memberimu sensasi berbeda dari wisata pada umumnya. Wisata ini terletak di Jalan Raya Pedes, Desa Mertosutan, Kecamatan Godean, Sleman, Yogyakarta. Wisata ini  menawarkan berbagai fasilitas  rekreasi yang dapat kalian jadikan tempat wisata istimewa bersama keluarga, kerabat serta teman-teman. Mengunjungi wisata ini kalian akan merasakan diri menjadi lebih rileks dan fresh juga mendapatkan hal baru. Disana kalian akan disuguhi kesenian tradisional yang akan menambah wawasan budaya kita. 
Bagi kalian yang merasakan penat bekerja serta bosan dengan rtinitas yang itu itu saja, wisata ini bisa dijadikan salah satu wisata yang akan memberimu rasa nayaman serta menghilangkan penat. Di kebon ini kita bisa melihat anek atumbuhan seperti taman bunga yang indah juga aneka pohon yang bisa dijadikan salah satu spot selfie. Ada juga wahana untuk kalian belajar berkebun, kalian bisa berkebun aneka buah juga aneka sayuran. 
Bagi yang suka dengan hewan ternak, di wisata ini kita bisa melihat aneka peternakan seperti peternakan domba, ayam dan bebek organik.  Ternyata di wisata ini juga ada wahana permaian air lho. Menarik sekali ya ternyata, wisata yang sangat lengkap untuk kita kunjungi. Tak hanya itu saja, masih ada fasilitas lain yang menarik seperti lapangan berupa gazebo, restoran gallery seni serta panggung untuk acara kesenian. Bagi yang ingin membeli aneka cinderamata juga disediakan disini lho. Wisata lengkap ini sangat ramah dikantong. Kalian bisa memanjakan diri menikmati liburan ditempat ini. Semua wahana di wisata ini memiliki. Wisata kebon sidoluhur ini buka mulai pukul 07.00 sampai pukul 22.00. Aku tunggu kedatang kalian ya, wisata yang satu ini cocok untuk semua kalangan. Wisata edukasi ini juga mengenalkan kita akan kekayaan budaya yang ada di Indonesia. Sembari berwisata sembari belajar tentang banyak hal. Yuk agendatang perjalanamu kesini ya, ajak teman, saudara dan keluarga tercinta ! 

0 Response to "Wisata Kebun Sidoluhur Sleman"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel