Pantai Maron Semarang

Setelah tadi kita membahas pantai Marina yang berada di kabupaten Semarang. Kini kita akan mengulas Pantai Maron yang berada di seberang pantai Marina. Berada di sudut kota semarang di Tugurejo, Tugu, Kota Semarang, Jawa Tengah. Pantai dengan ombak yang sangat bersahabat ini bisa digunakan untuk bermain air serta berenang. Bagi penyuka memancing, kawasan ini menjadi bisa digunakan untuk aktivitas tersebut. Di pantai Maron akan banyak kita jumpai tambak warga yang membudidayakan udang dan ikan. Hasil tambak lalu dijual kepada penegupul yang kemudian diolah menjadi berbagai makanan seperti udang yang akan diolah menjadi terasi. Ada yang menarik yaitu cara para petani tambak bekerja, kalian bisa melihatnya secara langsung jika berkunjung ke pantai Maron ini. 
Duduk santai bisa dijadikan pilihan jika kalian tak suka berenang atau bermain air. Deburan ombak yang menenangkan juga pemandangan yang indah  bisa kalian nikmati sembari meneguk kelapa muda segar. Kegiatan ini tentu dapat menyegarkan pikiran yang penat oleh jadwal pekerjaan yang padat. Ada jembatan yang sering digunakan untuk prewedding yaitu jembatan batu. Sore hari, keadaan pantai akan semakin ramai karena mereka berburu matahari yang kembali ke peraduan. Pemandangan ini akan terlihat lebih indah pada bulan juli hingga September. 
Pantai maron juga menawarkan keindahan hutan mangrove edupark dikawasan pantai. Mulanya kawasan ini hanya hutan biasa namun kini  menjadi daya tarik msyarakat. Kawasan Mangrove ini buka mulai maret 2016 dan menjadi ramai saat liburan tiba. Dengan luas wilayah lima hektar serta udara yang sejuk membuat para pengunjung betah berlama lama disini. Perjalannamu ke pantai maron tak akan membosankan karena ditemani pohon hijau menyejukkan mata dengan hamparan tambak milik warga. Kalian juga dapat mengunjungi kali banger dengan air mengalir menuju ke pantai yang akanmemberi kesan yang menenangkan. Dari Bandar udara Internasional Ahmad yani hanya 15 menit saja. Dengan harga tiket yang cukup murah yaitu Rp 5.000 saja, kalian bisa menikmati indahnya Pantai maron ini. Tertarik untuk berkunjung?

0 Response to "Pantai Maron Semarang"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel