Candi Ijo Yogyakarta

Komplek Istana Ratu Boko bagian Selatan merupakan salah satu jalan yang asik kita susuri terutama bagi kita penyuka wisata budaya karena banyak bangunan candi bertebaran. Salah satu candi yang menjadi perbincangan hangat di masyarakat yaitu candi Ijo yang merupakan candi dengan letak tertinggi diantara candi yang berada di Yogyakarta ini. 
Candi ijo terletak di Dusun Groyokan, Desa Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta dan berada di  395,481 meter di atas permukaan air laut.Candi yang dibangun diatas perbukitan ini dikelilingi oleh tebing Candi Ijo dibangun pada abad 9 yang dibangun di Bukit Hijau atau Gumuk Ijo. Jadi nama Candi ijo mungkin berasal dari tempat pendiriannya yaitu bukit yang hijau. Karena  ketinggian tersebut maka tak hanya candi ini saja yang bisa dinikmati namun pemandangan alam nan indah berupa teras pertanian dapat menjadi salah satu pemandangan yang indah. Tempatnya memang bukan lahan yang subur untuk pertanian namun  pemandangannya tak kalah menarik. 
Candi ini terdiri dari 17 struktur bangunan dengan 11 teras berundak dimana teras pertama akan menuju ke pintu masuk yang berundak membujur dari barat ke timur. Pada teras ke 11 dikelilingi pagar dengan delpan buah lingga dan empat bangunan candi utama dan candi perwara. Peletakan bangunan tiap teras berdasar kesakralan sehingga bangunan pada teras tertinggi merupakan bangunan paling sakral. 
Bangunan candi ini merupakan candi Hindu dimana terdapat kala makara bermotif kepala ganda yang merupakan bentuk akulturasi budaya. Candi yang sama yang memiliki kala makara adalah Candi Ngawen, Plaosan dan  Candi Sari.  Terdapat Arca dengan gambar soso perempuan dan laki laki melayang dan mengarah ke sisi tertentu. 
Pada candi perwara teras ke 11 terdapat bak tempat api pengorbanan dan pada bagian atas tembok yang terletak dibelakang ada lubang udara dengan bentuk jajargenjang dan segitiga. Api pengorbanan adalah cermin masyarakat hindu memuja Brahma. Banyak hal bisa kita jumpai di candi ini , candi ini menyuguhkan banyak manfaat juga pengetahuan tak hanya sekedar berjalan jalan saja namun kita bisa memaknai sejarah budaya bangsa yang beranekaragam. Setiap sudut dari  candi ini menyimpan banyak misteri. Kalian penasaran! Datang dan Buktikan sendiri ya !

0 Response to "Candi Ijo Yogyakarta"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel